Ucapan HUT RI 80 Fraksi Golkar Gunungkidul
Ucapan HUT RI ke 80 - Suaragunungkidul.net
PKB GUNUNGKIDUL
HUT RI PKS
PARTAI NASDEM GUNUNGKIDUL
lurah ngloro
Ucapan HUT RI 80 Dinas pariwisasa gunungkidul
DPD PAN GUNUNGKIDUL
GERINDRA GUNUNGKIDUL
hutri gerindra gunungkidul
Ucapan HUT RI ke 80 - Suaragunungkidul
pasang iklan

Gerindra Gunungkidul Lantik PAC Baru, Janji Anggaran Rp 500 Juta untuk Setiap Kapanewon

October 12, 2025 12:28
Foto : Ketua DPC Gerindra, Saat Melantik PAC se-Kabupaten Gunungkidul
rt1

Wonosari, (suaragunungkidul.net) — Partai Gerindra Gunungkidul melantik Pengurus Anak Cabang (PAC) baru di 18 kapanewon se-Kabupaten Gunungkidul. Pelantikan yang dilaksankan Minggu (12/10/2025) di GOR Siaono, Kapanewon Playen, diharapkan dapat meningkatkan kinerja partai dan memenangkan Presiden Prabowo Subiyanto 2 periode sekaligus menambah perolehan kursi DPRD Gunungkidul maupun DPRD DIY.

Dalam sambutannya, Ketua DPC Gerindra Gunungkidul, Purwanto, menegaskan dengan pelantikan PAC ini adalah langkah awal memperkuat struktur kepengurusan hingga akar rumput. Purwanto juga menargetkan pembentukan pengurus Ranting dan Anak Ranting paling lambat hingga akhir tahun 2025.Ia juga memastikan setelah pengurus baru dilantik maka PAC lama yang tidak aktif dinyatakan tidak perlu lagi.

“Target kami tahun ini (2025) tuntas pembentukan ranting dan anak ranting. Selanjutnya di 2026 akan kami lakukan kaderisasi di setiap kecamatan, minimal 1.000 anggota dengan Kartu Tanda Anggota (KTA),” tegas Purwanto.

Sementara itu, Bendahara DPD Gerindra DIY, M. Lisma Puja Kesuma, menyampaikan bahwa setiap PAC akan menerima anggaran Rp 500 juta untuk biaya operasional dan kegiatan partai. Dana tersebut diharapkan dapat meningkatkan kinerja PAC dan memenangkan partai di Pemilu mendatang. Informasi yang disampikan M Lisman Puja Kesuma medapat eplous dari para pengurus PAC yang baru.

“Kami akan memperjuangkan anggaran Rp 500 juta untuk setiap PAC Gerindra Gunungkidul. Semoga 2026 sudah dapat terealisasi, sehingga setiap PAC punya anggaran operasional dan kegiatan partai,” ujarnya.

Ketua DPD I DIY, Danang Wicaksono, dalam sambutannya yang diwakili Nur Subiyantoro, meminta PAC baru untuk menyampaikan program-program kerja Presiden Prabowo yang berpihak kepada masyarakat, seperti Koperasi Desa Merah Putih dan Makan Bergizi Gratis.

“Dua program unggulan yang saat ini sedang dalam proses pelaksanaan oleh pemerintah, harus disampaikan ke masyarakat. Karena program tersebut diyakini meringankan beban masyarakat apabila sudah berjalan lancar, yaitu Kopdes Merah – Putih dan MBG,” jelasnya.

Acara pelantikan turut dihadiri Sudarsono, anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah Fraksi Gerindra; Nur Subiyantoro, Sekretaris DPD Gerindra DIY, serta M. Lisman Puja Kusuma, Ketua Fraksi Gerindra DPRD DIY.

Kehadiran jajaran pengurus provinsi dan pusat tersebut menjadi bentuk dukungan penuh terhadap upaya konsolidasi Gerindra di tingkat Kabulaten Gunungkidul.

Setelah prosesi pelantikan dilanjutkan sesi foto bersama, pengurus baru dari 18 Kapanewon sekaligus pemberian ucapan selamat dari Pimpinan Partai dan Anggota DPRD Kabupaten Gunungkidul  dan DIY. 

TAG in
pasang iklan
REKOMENDASI ANDA
BERITA TERBARU